
Berikut 12 Jenis Stroller Baby Elle dengan Design dan Kerangka yang Berkualitas
Memiliki kereta dorong bayi memang menjadi salah satu jalan terbaik untuk bepergian membawa anak. Namun, apakah Anda sudah menemukan merk stroller terbaik seperti Baby Elle, Cocolatte, dan BabyDoes? Jenis stroller Baby Elle sendiri ada banyak sekali jenisnya. Untungnya, kami akan menjelaskan jenis-jenis kereta dorong Baby Elle secara gamblang serta menawarkan penyewaan stroller Baby Elle dengan harga murah.
Memiliki stroller dengan design modern, berkualitas, dan terlihat berkelas memang menjadi dambaan para moms. Salah satu merek stroller yang menjadi incaran sampai saat ini adalah Baby Elle.
Stroller ini sangat cocok untuk Anda gunakan pada newborn sampai anak umur 3 tahun. Selain itu, Baby Elle memiliki design kereta bayi yang berkelas dan sangat nyaman.
Gak cuma sampai situ, Baby Elle juga memiliki stroller dengan size yang berbeda-beda, lho. Agar tahu lebih jelas apa saja jenis stroller Baby Elle, sebaiknya moms baca artikel ini sampai selesai. Let’s go scroll ke bawah!
Baby Elle Argos 360

Stroller bayi BabyElle Argos 360 memiliki design yang kekinian dan sangat inovatif, full size dengan look yang kelihatan mewah dan elegan. Argos 360 cocok untuk newborn sampai anak mencapai berat badan 22 kg.
Selain itu, Argos 360 memiliki tempat duduk yang bisa diputar sampai 360 derajat dan tempat penyimpanan barangnya cukup besar. Yang lebih menarik lagi dari Argos 360 adalah kereta bayi ini memiliki one hand fold system.
Baby Elle EZ 360

Stroller bayi Elle EZ 360 memiliki seamless design dan mudah dilipat, sehingga bisa Anda bawa travelling dengan sangat mudah. EZ 360 memiliki kanopi yang mampu melindungi anak dari sinar matahari langsung. Selain itu, EZ 360 terbuat dari bahan aluminium yang kuat dan memiliki 5 titik untuk sabuk pengaman.
Stroller ini tersedia dalam 3 warna yang bagus, yaitu black, navy blue, dan grey. Untuk harga, Baby Elle EZ 360 ini berkisar mulai dari Rp 1,7 jutaan. Daripada moms harus merogoh kantong segitu, lebih baik moms sewa stroller dengan harga Rp 13 ribuan aja per harinya di sewa perlengkapan bayi Surabaya.
Baby Elle Avio RS S939

Baby Elle Avio RS S939 tersedia dalam 4 warna, yaitu navy blue, black, red, dan grey. Avio RS S939 memiliki seat pad yang empuk dan juga lembut, sehingga bayi akan merasa sangat nyaman selama berada di Elle stroller.
Avio RS S939 ini memiliki senderan multi posisi atau bisa Anda atur sampai posisi sandarannya jadi rata. Selain itu, Avio RS S939 sudah dilengkapi dengan fitur reversible handle yang mana handle tersebut bisa Anda pindahkan dan menjadi kanopi peek a boo.
Baby Elle Legacy

Baby Elle Legacy dibuat menggunakan material yang sangat kuat dan berkualitas tinggi. Produk ini dilengkapi 5 titik sabuk pengaman, rak penyimpanan yang cukup besar, dan selimut kaki. Legacy memiliki handle dan bumper yang dibalut dengan kulit PU, sehingga cocok untuk anak umur 3 tahun dengan berat maksimal 22 kg.
Stroller ini dijual dengan harga mulai dari Rp 2,3 jutaan. Menurut moms mahal gak? Kalau mahal, mending moms sewa baby walker aja di tempat yang terpercaya. Sudah terbukti murah, banyak pilihan, dan yang pasti berkualitas, contohnya di Sewa78.
Baby Elle Neo Lite

Baby Elle Neo Lite memiliki kerangka yang terbuat dari bahan aluminium yang ringan, kuat, dan berkualitas tinggi dengan berat stroller hanya 6 kg. Neo Lite juga termasuk dalam stroller yang gampang untuk dilipat.
Selain itu, Neo Lite memiliki dudukan yang dapat berputar sampai 360 derajat, kanopi yang lebar, dan memiliki seat pad yang begitu empuk. Dengan demikian, bayi bisa jadi merasa sangat nyaman saat berada di dalamnya.
Baby Elle Compatto PE

Baby Elle Compatto PE cocok untuk newborn sampai toddler dengan berat maksimal 22 kg. Compatto PE sudah dilengkapi dengan automatic folding dan akan terkunci secara otomatis saat dilipat.
Di sisi lain, Compatto PE memiliki kanopi dengan UPF 50+ yang mampu melindungi anak dari paparan sinar matahari secara langsung. Gak hanya itu, Compatto PE juga memiliki tempat untuk menyimpan HP, tisu, dan barang dengan ukuran kecil di belakang kanopi.
Baby Elle Micro

Baby Elle Micro memiliki satu tombol otomatis untuk melipat dan hadir dengan ukuran cabin size. Baby Elle Micro memiliki kerangka yang kokoh dengan bumper bar yang bisa Anda lepas atau pasang.
Meski hanya memiliki satu tombol untuk melipatnya, Micro juga sangat gampang untuk Anda buka dan gak memakan waktu yang lama. Baby Elle Micro dilapisi dengan bahan kulit yang nyaman dan gampang untuk dibersihkan. Jadi, cocok banget untuk newborn dan toddler.
Baby Elle Maxi Pro

Cabin size stroller yang dimiliki Baby Elle Maxi Pro sudah menggunakan one hand fold system, roda belakang sudah dilengkapi dengan rem satu pijakan, dan roda depan juga sudah memiliki pengunci arah.
Moms juga bisa mengatur posisi rebahan, sandaran, dan duduk sesuai dengan keinginan dan kenyamanan si anak. Selain itu, Maxi Pro juga memiliki handle yang dilapisi dengan bahan kulit sintetis berkualitas.
Baby Elle Genius DX

Stroller Baby Elle yang hadir dengan design kekinian, mewah, memiliki rangka polish hitam, cabin size, roda depan yang sudah upgrade, dan juga ringan adalah Genius DX.
Faktanya, Baby Elle Genius DX memiliki reversible pad dan canopy yang bisa diatur, head protector yang empuk, sehingga newborn akan merasa nyaman. Paket lengkap, bukan?
Baby Elle Matrix

Baby Elle Matrix merupakan travelling stroller yang sudah dilengkapi dengan tas dan tali untuk membawa stroller saat dalam kondisi terlipat. Jika Anda dan keluarga suka bepergian, sudah pasti membeli barang ini adalah kewajiban.
Selain itu, Matrix memiliki one brake step system pada roda belakang. Baby Elle Matrix juga menawarkan fitur foot rest yang bisa moms atur demi kenyamanan kaki anak dan sudah tersedia cup holder.
Baby Elle Rider DX

Baby Elle Rider DX memiliki connector yang memudahkan Anda untuk menghubungkannya dengan stroller lainnya. Di sisi lain, stroller ini multi recline dengan 2 pengaturan senderan.
Rider DX memiliki kanopi dan head rest yang bisa Anda lepas pasang kapan pun sesuai keinginan. Lebih baiknya lagi, stroller ini cocok dan sangat direkomendasikan untuk dipakai sampai anak balita.
Baby Elle Cabino

Baby Elle Cabino sangat cocok untuk anak 6 tahun sampai berat maksimal 40 kg. Cabino memiliki rangka yang terbuat dari bahan aluminium yang ringan, kuat dan berkualitas. Gak cuma itu aja, Cabino juga punya design yang sporty dan elegan.
Selain itu, Cabino juga memiliki kantong belakang yang berfungsi untuk menyimpan barang-barang kecil. Cabino juga memiliki seat belt yang berfungsi sebagai front bumper. Sudah pasti aman!
Pertanyaan Terkait
Stroller Baby Elle sampai umur berapa?
Stroller Baby Elle bisa Anda mulai gunakan sejak bayi baru lahir sampai berat badan anak maksimal 40 kg.
Baby Elle Wave untuk usia berapa?
Baby Elle Wave Red memiliki rancangan yang compact dan cukup ringkas untuk dipakai oleh bayi 9 bulan hingga 3 tahun.
Baby stroller untuk bayi umur berapa?
Stroller bisa moms pakai mulai dari bayi baru lahir sampai anak benar-benar bisa jalan sendiri.
Jadi, kalau dari pendapat Anda, mana produk terbaik dari daftar di atas? Menurut hasil dari review penduduk di Indonesia yang pernah menggunakan stroller Baby Elle selama minimal 1 tahun, mereka menyatakan bahwa stroller Baby Elle itu bagus dan terbukti kualitasnya.
Moms tertarik untuk menggunakan stroller Baby Elle? Tenang, moms gak harus membeli stroller Baby Elle karena penggunaannya hanya dalam jangka pendek. Solusinya, Anda bisa sewa stroller Baby Elle di Sewa78 dengan harga yang murah.
Untuk caranya, moms hanya perlu menghubungi kami dan kami akan mengirim gambar stroller Baby Elle untuk Anda pilih sesuai kebutuhan. Setelah menentukan jenis stroller Baby Elle, kami akan dengan sigap mengirim ke alamat rumah Anda. Yuk, sewa di sini!
Ingin diskon untuk Sewa Stroller?
Artikel dan Panduan Sewa Stroller
Lihat Semua






